Factors Affecting Consumers' Intention to Purchase Environmentally Friendly Products: Recycle Furnitures
Abstract views: 384 | pdf downloads: 666
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara komprehensif faktor-faktor yang mempengaruhi niat konsumen membeli produk yang ramah lingkungan. Faktor-faktor yang diadopsi dari Model EAPIM yang terdiri dari sikap terhadap lingkungan, norma subyektif terhadap lingkungan, kendali yang dirasakan, kualitas yang dirasakan, dan citra diri; diperluas dengan menambah variabel harga. Konteks yang diteliti adalah produk ramah lingkungan yaitu furnitur daur ulang. Jumlah responden yang terlibat sebanyak 394 orang dan sampel diambil dengan metode konvenien. Metode analisis yang digunakan adalah analisis faktor dan regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas produk yang dirasakan, dan harga memiliki pengaruh yang positif terhadap niat membeli konsumen terhadap produk ramah lingkungan. Temuan ini secara teori mengindikasikan bahwa perilaku konsumen terhadap niat membeli lebih banyak dipengaruhi secara individu dibandingkan pengaruh karena norma subyektif dari orang lain. Bagi praktisi, temuan ini sangat berguna dalam merancang strategi bisnis untuk mendorong konsumen membeli produk ramah lingkungan.
Kata Kunci: Faktor, Produk Ramah Lingkungan, Niat Membeli, Mebel Daur Ulang